9 Desember 2009

Mengenal Perpustakaan dan Arsıp Kabç Batu Bara



Mengenal Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Batu Bara



A. Sejarah Singkat
Untuk penyelenggaraan pemerintahan daerah, perlu suatu perangkat daerah yang dapat menyelenggarakan seluruh urusan pemerintahan yang dilaksanakan oleh pemerintah daerah berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 41 tahun 2007 tentang Oranisasi Perangkat Daerah Bab V tentang besaran organisasi dan Perumpunan Urusan Pemerintah yaitu pasal 22 ayat 5 huruf g tentang "Bidang perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi"

Kabupaten Batu Bara, sebagai pemekaran dari Kabupaten Asahan, yang didasari dengan UU No. 5 tahun 2007. Bulan Juni 2007, diangkatlah Drs. H. Sofyan Nst, MM (Asisten III Pemerintah Propinsi Sumatera Utara) sebagai pejabat Bupati Batu Bara sampai Juni 2008.Kemdian diganti dengan pejabat baru, Drs. Syaiful Syafri,MM (Kepala Badan Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi Daerah Sumatera Utara), yang berhasil melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah pertama pada hari kamis, 16 Oktober 2008 yang mengantarkan Bupati Defenitif OK Arya Zulkarnain,SH,MM sebagai Bupati dan Drs.H.Gong Matua Siregar sebagai wakil, masa bakti 2008-2013.


Semula Kantor Perpustakaan dan Arsip tidak memiliki gedung, namun berkantor di Mobil Pintar atas bantuan dari Otorita Asahan. Tepatnya 20 Nopember 2008 Gedung Kantor Kewedanaan Batu Bara dijadikan kantor, setelah direnovasi melalui APBD 2008 yang berlokasi di Jalan Imam Bonjol, Labuhan Ruku Kecamatan talawi.


Tugas pokok Kantor perpustakaan Dan Arsip adalam merpakan unsur penunjang Pemerintah Daerah dalam melaksanakan tugas kewenangan Otonomi dibidang Pengelolaan dan Pembinaan Perpustakaan dan Arsip, yang diselenggarakan berasas pembelajaran sepanjang hayat, demokrasi, keadilan, keprofesionalan, keterbukaan, kerukunan dan kemitraan.


Pada hakikatnya Kantor Perpustakaan dan Arsip adalah milik kita bersama, tempat meningkatkan dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, pusat penelitian, pusat informasi, rekreasi (hiburan), pusat pos yandu baca, pusat bedah buku, serta pusat berbagai kegiatam/lomba tanpa memandang Status Sosial, Usia, Pendidikan, maupun Ras.



B. Koleksi
Koleksi bahan Pustaka bersumber dari pembelian melalui dana APBD maupun hadiah dari Badan Perpustakaan arsip dan Dokumentasi Propinsi Sumatera Utara maupun Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, Demikian juga sumbangan terhadap 24 Perpustakaan Desa / Kelurahan binaan, sebagai berikut:































KategoriJumlah JudulJumlah Eksemplar
Koleksi Umum3911092
Referensi2284
Mobil Pintar13762743
Perpustakaan desa473810.144
Total652714.063



C. Jenis Layanan
Layanan Informasi : Penelusuran Informasi
Layanan Pinjam Bahan Pustaka
Layanan Referensi
Layanan Konsultasi, Bimbingan/Pembinaan baik pribadi maupun instansi
Layanan Fhotocopy
Layanan Pelatihan Pengelolaan Perpustakaan maupun arsip
Layanan Perpustakaan Keliling melalui Mobil Pintar
Layanan Arsip untuk kepentingan penelitian



0 komentar:

Posting Komentar

Design by Abdul Munir Visit Original Post Islamic2 Template